Dalam rangka deteksi dini Penyakit Tidak Menular (PTM) dilaksanakan Kegiatan Posbindu PTM pada tanggal 11-12 Juli 2019 di gedung Graha Krida Praja. Pelaksana kegiatan adalah Tim Posbindu Dinas Kesehatan Kabupaten Ponorogo. Sasaran pemeriksaan ke seluruh karyawan/karyawati di lingkungan Gedung Lantai 8 dengan pemeriksaan meliputi 5 meja yaitu : 

  • Meja 1 : Registrasi/pendaftaran dengan menunjukkan Fc. KTP
  • Meja 2 : Wawancara  ada/ tidak adanya riwayat penyakit dan Kesehatan Jiwa dgn SRQ 20
  • Meja 3 : Pengukuran TB,BB,IMT,Lingkar perut,Tajam Pendengaran dan Penglihatan
  • Meja 4 : Pemeriksaan tekanan darah,gula darah,kolesterol ,asam urat
  • Meja 5 : Identifikasi/faktor resiko PTM, konseling/edukasi serta tindak lanjut lainnya

Kegiatan ini sebenarnya sebagai kelanjutan dari Posbindu PTM yang dilaksanakan rutin pada hari Jumat minggu pertama di aloon-aloon yang dimulai sejak 17 Mei 2017. Karyawan karyawati menyambut baik kegiatan ini dengan antusias datang untuk melakukan pemeriksaan kesehatan. Dari pemeriksaan yang dilakukan didapatkan beberapa karyawan/karyawati yang memang baru terdeteksi kadar gula darah tinggi, tekanan darah yang abnormal, kadar kolesterol tinggi dan kadar asam urat yang melebihi batas normal. Konseling Dokter langsung dilakukan  pada karyawan yang memiliki hasil abnormal baik di PTM nya maupun di skor kejiwaannya.

  • Ayo Deteksi Dini PTM dengan CERDIK
  • Enyahkan Asap Rokok
  • Rajin Aktifitas Fisik
  • Diet yang Seimbang
  • Istirahat Cukup
  • Kelola Stress

Kegiatan Posbindu PTM di Gedung Graha Krida Praja Pemkab Ponorogo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *